15 Bisnis Creativepreneur yang menjanjikan di Tahun 2021

Saat ini sering muncul kata creativepreneur yang menjadi topik pembicaraan didunia bisnis.

Apa itu Creativepreneur?

Creativepreneur bisa dikatakan seseorang yang berbisnis dalam bidang yang merujuk pada tingkat kreativitas.

Dunia bisnis semakin berkembang dari waktu ke waktu. Oleh karena itu, dibutuhkan ide kreatif supaya terlihat berbeda dengan para kompetitor.

Bisnis tak hanya sekedar promosi saja, Kamu juga diwajibkan untuk mempunyai sebuah kreatifitas saat menjalankan bisnis tersebut.

Di tahun 2021 ini banyak bermunculan bisnis kreatif atau creativepreneur yang bisa Kamu tiru kesuksesanya.

melalui artikel ini Kasir Pintar akan memberikan beberapa rekomendasinya untukmu.

Penasaran? Yuk, simak Sekarang Juga!

15 Bisnis Creativepreneur yang menjanjikan di Tahun 2021

1. Souvenir pernikahan

15 Bisnis Creativepreneur yang menjanjikan di Tahun 2021

Pernikahan menjadi suatu peluang usaha yang menjanjikan untuk Kamu. di pernikahan banyak hal yang menjadi ladang penghasilan.

salah satunya adalah souvenir pernikahan, biasanya pengantin pria dan wanita membutuhkan souvenir untuk dibagikan kepada orang-orang yang datang.

Nah Kamu bisa membuat souvenir yang unik dan menarik untuk kamu tawarkan kepada orang yang akan menikah

2. Custom Case Smartphone

 15 Bisnis Creativepreneur yang menjanjikan di Tahun 2021
(Foto: Instagram/Paddycases)

Rasanya saat ini semua orang menggunakan smartphone sebagai alat untuk memenuhi semua kebutuhan. Berbagai merk dan tipe berbeda tergantung dengan kemampuan dan keinginan dari masing-masing.

Salah satu keinginan dari pengguna smartphone ini adalah mencegah atau meminimalisir kerusakan dari body dengan menggunakan case.

ini menciptakan peluang usaha yang menjanjikan, karena ternyata banyak orang yang bosan dengan model dan warna dari case.

Solusinya dengan menjual case yang bisa dikostumisasi. Jadi, setiap orang bisa memiliki case dengan desain yang mencerminkan seleranya masing-masing.

3. Jasa Admin Sosmed

(Foto: Instagram/Paddycases)
(Foto: pexels)

Banyak pebisnis yang menjalankan usahanya melalui social media, tentunya karena social media menjadi sarana gratisan yang paling sederhana untuk dilakukan oleh suatu bisnis

Namun karena satu dan lain hal, banyak dari pemilik akun ini tidak bisa mengelola akunnya. penyebabnya dikarenakan kesibukan dalam menyelesaikan kebutuhan bisnis lainya.

karena menghandle social media itu terlihat mudah, namun sebenarnya tidak, karena Kamu harus planning konten, desain, photo dan hal lain yang perlu untuk dilakukan.

Maka solusinya adalah hire jasa admin untuk mengelola semua akun sosial medianya agar berjalan dengan baik dan lancar.

Tugas utama yang harus dilakukan tentu mengunggah konten dan sekaligus berinteraksi dengan para follower.

4. Beautypreneur


(Foto: pexels)

Pernah dengar bidang usaha ini? Seiring dengan banyaknya perempuan yang semakin pandai merias wajah, kebutuhan alat rias dan info seputar kecantikan juga semakin tinggi.

Peluang ini dibaca dan dimanfaatkan dengan sigap oleh para pengusaha di bidang kecantikan untuk semakin fokus menekuni bidangnya.

Bisnis kreatif ini sudah banyak membuahkan produk make up dan perawatan lokal yang punya penggemarnya sendiri.

Kamu bisa mengembangkan bisnis kreatif bidang kecantikan dengan menjual berbagai peralatan make up seperti brush, cairan dan alat pembersihnya, bahkan rak akrilik tempat menyusun alat rias.

5. Jastip


(Foto: pexels)

Ide usaha ini sangat pas untuk Kamu yang memang suka belanja. Personal Shopper atau jastip menawarkan jasa untuk membelikan barang yang dibutuhkan oleh orang lain.

Biasanya, orang yang memakai jasa ini ingin membeli suatu barang, tetapi tidak bisa dikarenakan lokasinya yang sangat jauh, entah itu di luar kota atau luar negeri.

seperti contoh jika Kamu berdomisili di Jogja, Kamu bisa tawarkan kepada orang lain di luar jogja untuk membelikan oleh-oleh bakpia dan lain-lain.

Nah, jika hobi belanjamu ingin dijadikan sebagai ladang penghasilan, cobalah bisnis yang satu ini.

6. Katering Makanan Sehat


(Foto: pexels)

Isu kesehatan menjadi sangat penting terutama saat Covid-19 berlangsung. disamping itu juga Rutinitas kerja yang padat harus diimbangi juga dengan gizi seimbang yang dikonsumsi setiap hari.

Atas dasar kebutuhan untuk hidup lebih sehat ini, peluang creativepreneur juga terbuka lebar di bidang katering.

Bisnis ini juga menguntungkan jika benar-benar kamu tekuni karena peminatnya yang semakin banyak dan dimudahkan juga dengan jasa delivery.

7. Blogger


(Foto: pexels)

Salah satu bisnis kreatif yang sampai saat ini terbukti masih dibutuhkan adalah membuat sebuah artikel dalam blog.

Banyak perusahaan yang membutuhkan skill di bidang ini untuk keperluan SEO website mereka.

Kamu bisa menawarkan jasa menulis Kamu kepada beberapa perusahaan untuk membuat sebuah konten artikel blog

Tak sedikit blogger yang menjadikan bisnis ini menjadi profesi utama karena memang sangat menjanjikan

8. Content creator

(Foto: pexels)

Istilah yang satu ini mungkin sudah tidak asing lagi di zaman sekarang. Content creator adalah salah satu profesi yang bertugas untuk membuat konten dan mempublikasikannya di dunia digital.

Nah, jika kamu sering membuat konten untuk YouTube, Instagram, dan media sosial lainnya, tidak ada salahnya untuk mulai membuka jasa membuat konten.

Sejauh ini, masih banyak perusahaan yang membutuhkan konten-konten yang bagus untuk dipasang di media sosial mereka.

Tujuannya sudah pasti untuk menaikkan engagement rate dan membangun hubungan dengan audiens.

Selain dapat penghasilan dari klien, kamu juga bisa, lho, mendapatkan penghasilan dari Google Adsense!

9. Fotografi


(Foto: pexels)

Punya bakat memotret? Jika ya, jangan ragu-ragu memanfaatkannya sebagai ladang bisnis.

Sebab, fotografer biasanya dicari orang, entah itu saat acara pernikahan, wisuda, hingga event musik.

Untuk memulai bisnis ini, kamu bisa membagikan hasil fotomu di media sosial, website, atau bahkan platform freelance.

Selain itu, kamu juga bisa, lho, menjual hasil fotomu di platform jual foto seperti ShutterStock, Dreamstime, Adobe Stock, dan lain-lain.

10. Event organizer

(Foto: pexels)

Suka membuat acara? Jika ya, coba pahami ide bisnis kreatif yang satu ini dengan teliti.

Sama seperti bisnis travel, bisnis yang satu ini juga dibutuhkan kerja sama tim yang kompak agar berjalan dengan lancar.

Akan tetapi, jika kamu ingin mendalami bisnis ini dengan matang, tidak ada salahnya untuk mencoba gabung di tim event organizer lainnya terlebih dahulu.

Pelajari semuanya dengan baik, mulai dari cara membuat rundown, mengelola budget, hingga mengatur waktu acara.

Nah, setelah itu, baru kamu dapat mencari orang untuk membangun tim event organizer sendiri.

Bisnis ini dinilai mempunyai peluang yang besar karena hampir setiap acara, baik itu acara pernikahan, event musik, hingga acara-acara workshop membutuhkan event organizer atau EO.

11. Florist


(Foto: pexels)

Sering melihat orang-orang menjual bouquet bunga di e-commerce atau media sosial? Varian harga yang ditawarkan biasanya bermacam-macam, mulai dari Rp35.000 hingga ratusan ribu.

Nah, ide bisnis kreatif yang satu ini bisa kamu coba juga, lho. Terlebih, banyak orang biasanya membutuhkan bouquet bunga saat hari valentine, wisuda, hari ibu, atau hari perayaan lainnya.

12. Coffee shop

Belakangan ini banyak sekali orang-orang yang membuka bisnis kedai kopi. Tak bisa dimungkiri, kopi memang mempunyai penikmatnya tersendiri.

Untuk membuka coffee shop, dibutuhkan ide yang kreatif dari segi nama, menu hingga desain kedainya.

Terlepas dari semua itu, kamu juga harus mempersiapkan modal yang besar di awal-awal. Akan tetapi, jika berhasil membuat kedai yang unik, penghasilan yang didapatkan pun juga sangat menjanjikan.

13. Dropshipper

(Foto: pexels)

Ingin membuka bisnis, tetapi terkendala biaya? Jangan khawatir, pasalnya kamu bisa menjadi seorang dropshipper untuk mulai merintis bisnis.

Pasti sebagian besar dari kamu pernah mendengar istilah yang satu ini. Pada dasarnya, dropshipper adalah seseorang yang mempertemukan antara pembeli dan supplier.

Jadi, jika kamu jadi seorang dropshipper tak perlu khawatir tentang produk. Sebab, semua itu telah diurus oleh supplier.

Hal yang perlu kamu perhatikan adalah membangun bisnis dengan baik supaya dapat dikenal oleh pembeli.

14. Clothing line

(Foto: pexels)

Seiring perkembangan zaman, fashion anak-anak muda semakin beragam variasinya, baik dari baju, topi, celana, hingga aksesoris lainnya seperti bandana dan gelang.

Nah, kamu bisa membuka bisnis clothing line sendiri dengan menawarkan desain yang kreatif.

Untuk memulai bisnis ini, kamu perlu memikirkan konsep yang matang beserta meriset pasar yang tepat.

Menurut Just Business, pastikan desain clothing line yang kamu tawarkan mempunyai ciri khas tersendiri agar menonjol dari kompetitor lainnya. Misalnya, desain yang bertemakan hantu atau kartun.

15. Produk daur ulang

(Foto: pexels)

Sampah plastik telah merajalela. Bahkan sampah plastik telah menjelma menjadi biang masalah lingkungan yang harus ditanggung oleh generasi masa depan.

Hewan-hewan di laut pun kini sudah mulai ditemukan tidak bernyawa akibat sampah plastik yang merusak kesehatannya.

Salah satu cara untuk mengatasinya adalah dengan mendaur ulang plastik menjadi produk layak pakai. Sejak beberapa tahun silam pun sudah banyak usaha kecil menengah yang menjual produk daur ulang sampah plastik menjadi benda-benda yang digunakan sehari-hari.

Misalnya payung, sandal, tas, dan lain sebagainya. Anda pun bisa mengikuti langkah yang sama. Jadi, bisnis daur ulang merupakan salah satu bisnis yang tepat bagi Anda yang kreatif. Sebab mengubah sampah menjadi produk bernilai jual tidak lah mudah.

Itulah 15 ide usaha untuk menjadii creativepreneur yang bisa Kamu lakukan sekarang juga. Namun jangan lupa suatu bisnis akan terus berjalan karena sistem kelola uang yang benar. salah satunya dengan menggunakan Kasir Pintar Pro.

Dengan fitur lengkap dari Kasir Pintar Pro mulai dari manajemen barang, laporan usaha yang lengkap, Manajemen karyawan. pelajari selengkapnya fitur Kasir Pintar Pro disini