Kalian masih sering boros? atau bingung karena pengeluaran membengkak?
Nih mimin kasih 5 Tips Ampuh Mengatur Keuangan.
Merancang pengeluaran harian, mingguan, dan bulanan
Ketika merencanakan sesuatu, tak jarang hal tersebut dapat meleset dari rencana awal. Tapi, setidaknya anda sudah mengetahui kewajiban yang harus anda bayar.
Contohnya, anda harus membayar listrik, air, cicilan, kartu kredit dan lain sebagainya. Ini juga dapat memudahkan anda ketika anda ingin membeli barang impian anda.
Jadi, anda sudah tahu persis seberapa banyak uang yang akan anda tabung dan keluarkan.
Melakukan penghematan dalam urusan makanan
Di tengah kota metropolitan saat ini, banyak sekali terdapat restoran yang sangat menggoda untuk dikunjungi.
Apa saja yang Anda inginkan untuk dimakan, hampir dalam sekejap dapat ditemukan, mulai dari makanan bergaya kebaratan, asia, bahkan makanan khas Indonesia sekalipun.
Namun, tentunya makanan yang Anda makan direstoran akan dengan cepat menguras kocek secara berlebih. Jika Anda tidak ingin kehabisan uang di saat tanggal tua, cobalah untuk mengontrol diri dalam memilih makanan yang dimakan.
Hal ini bukan berarti Anda tidak dapat makan di restoran loh! Ingat, Anda tetap dapat menikmati makanan di restoran, hanya saja Anda harus mengatur intensitasnya jika Anda memang merasa uang yang dimiliki ingin diporsikan untuk hal-hal yang lebih penting di masa depan.
Memanfaatkan potongan harga, promo, dan diskon
Di tengah perkembangan bisnis yang pesat di masa ini, semua orang berlomba-lomba membuka bisnisnya.
Semua bisnis berlomba-lomba untuk memberikan promo yang dapat menarik pelanggan lebih lagi. Nah, Anda sebagai konsumen dapat secara pintar dan bijak memanfaatkan kesempatan yang ada.
Manfaatkan setiap diskon yang diberikan oleh berbagai tipe produk. Untuk mengetahui produk apakah yang sedang dalam program diskon, Anda dapat mengunduh beberapa aplikasi seperti groupon, dealoka, atau aplikasi sejenis lainnya.
Menghindari belanja secara berlebihan
Jika Anda tidak ingin bersedih ketika tanggal tua mulai datang, cobalah untuk mengontrol diri untuk tidak berbelanja secara berlebihan saat menerima gaji di awal bulan.
Prioritaskan apa yang menjadi kebutuhan dan keinginan. Jika yang Anda beli hanya sekedar untuk memenuhi keinginan semata, maka jangan lakukan itu.
Membuang uang untuk membeli suatu barang yang sesungguhnya tidak dibutuhkan bukanlah hal bijak yang dapat Anda lakukan.
Ada pepatah mengatakan bahwa “Apabila Anda membuang-buang uang untuk hal yang tidak diperlukan, maka Anda akan menjual barang yang Anda perlukan dikemudian hari. ”Bersikaplah bijaklah dalam berbelanja bila tak ingin kehabisan uang di akhir bulan.
Mencari penghasilan tambahan
Jika Anda ingin menikmati hidup, dan tidak ingin merasa kesusahan karena harus berhemat maka cara lain yang dapat Anda lakukan adalah dengan mencari penghasilan tambahan.
Semakin besar penghasilan yang Anda dapatkan, semakin besar pula uang yang dapat Anda nikmati dalam memenuhi biaya hidup.
Untuk mencari penghasilan tambahan, biasanya ada beberapa cara yang dapat dilakukan, mulai dari mencari pekerjaan tambahan, membuka bisnis, berjualan online, maupun berinvestasi.
Semakin rutin Anda berinvestasi, semakin besar bunga efektif yang akan Anda terima, apalagi bila menginvestasikan kembali pengembalian yang didapat.
Dalam hal ini, secara tidak langsung Anda akan mendapatkan pendapatan pasif setiap bulannya. Melalui hasil investasi yang didapat, tentunya Anda tidak perlu takut lagi untuk krisis keuangan yang biasa datang di tanggal tua. Ingatlah, meski Anda masih muda, tanggal tua tak berarti Anda harus hidup dengan sengsara!