7 Ide Bisnis UMKM Kekinian yang Menarik dan Potensial untuk Dikembangkan
Sales & Marketing | 21 November 2024
Insight Bisnis / Sales & Marketing / Cara Daftar Akun Tiktok Shop Seller Center Untuk Jualan Online
3 Juni 2022 | marketing
TikTok Shop Seller Center, apakah kamu sudah pernah mendengar tentang istilah tersebut sob?
Kamu tentunya tahu dong aplikasi apa yang sedang booming dan banyak diminati masyarakat Indonesia bahkan dunia saat ini?
Aplikasi besutan Bytedance ini terus mencatatkan kenaikan jumlah pengguna aktif setiap bulanannya lho.
Menurut laporan Business of Apps, pada kuartal II 2022 TikTok sudah memiliki 1,46 miliar pengguna aktif bulanan (monthly active users/MAU) di seluruh dunia. Wah sungguh jumlah yang sangat fantastis bukan?
Baca Juga : Alasan wajib menggunakan TikTok Shop untuk jualan
Baca Juga : Cara mudah dapatkan cuan dengan TikTok Shop
Saat ini aplikasi TikTok banyak digunakan oleh konten kreator dari berbagai bidang untuk sharing seputar informasi, pengetahuan bahkan meme kocak dan lucu.
Seiring pengguna aplikasi yang banyak dan terus berkembang, maka dari itu TikTok menghadirkan fitur baru yang biasanya kita sebut sebagai TikTok Shop Seller Center.
TikTok Shop Seller Center merupakan tempat konsumen lokal untuk mengelola berbagai jenis barang yang dijual melalui ponsel.
Banyak sekali fitur yang tersedia didalamnya, yang meliputi registrasi penjual, kelola produk, kelola pesanan, kelola retur dan pengembalian dana, customer service serta analisis data.
Dengan fitur baru berupa TikTok Shop ini kamu dapat dengan mudah menemukan berbagai produk yang dipasarkan, biasanya produk tersebut muncul di halaman For Your Page (FYP).
Fitur TikTok Shop ini meski terbilang baru tetapi mampu menarik banyak peminat untuk mereka berjualan atau bahkan bisa menarik pembeli juga.
Dibawah ini sudah kami rangkum beberapa cara untuk mendaftar di TikTok Shop Seller Center lho.
Jadi kamu bisa mulai mencobanya untuk mendaftarkan bisnismu di TikTok Shop Seller Center supaya bisa mendapat lebih banyak engagement tentang jualanmu.
TikTok Shop menjadi fitur yang sangat memudahkan kamu untuk menjual atau membeli produk dari Tiktok.
Karena aplikasi ini memiliki peluang yang sangat besar untuk mempromosikan produk kamu jadi tak perlu khawatir dengan sistem jalannya aplikasi.
TikTok memberikan kemudahan dengan tidak perlu membuka aplikasi marketplace atau toko online untuk memulai proses transaksi.
Selain itu melihat perkembangannya semakin pesat TikTok bahkan dapat juga dijadikan wadah yang pas untuk menarik pelanggan, dan memanfaatkan sumber daya sebagai kreator.
Buat kamu yang masih belum tau atau bingung bagaimana sih caranya mendaftar atau mengaktifkan TikTok Shop, berikut kamu rangkumkan cara-caranya :
1. Pertama buka situs https://seller-id.tiktok.com/account/welcome
2. Ada 2 opsi pendaftaran, yang pertama adalah dengan Sign-Up With TikTok Account dan yang ke 2 Sign-Up With Phone Or Email
3. Pilih salah satu dan daftar seperti biasa
4. Jika kamu berhasil membuat akun, lakukan login dengan akun TikTok yang sudah kamu buat. Selanjutnya klik Authorize untuk mengizinkan TikTok Shop mengakses akun TikTok-mu
5. Kemudian tahap selanjutnya kamu perlu untuk melakukan verifikasi kode supaya bisa lanjut melakukan transaksi jual beli di TikTok Shop
6. Nah, step terakhir sebaiknya kamu musti melakukan verifikasi dokumen terlebih dahulu dengan menekan tombol Upload Documents guna melakukan verifikasi.
7. Terakhir, kamu sudah berhasil untuk membuat akun TikTok Seller dan kamu dapat langsung berjualan
Step ini cukup mudah untuk kamu lakukan dalam memulai bisnis, bukan? Nah jika akun kamu siap, mulailah untuk berjualan.
1. Tambahkan produk yang akan kamu jual di Tik Tok Shop dengan klik menu Add First Product
2. Kemudian Add Product yang ada pada halaman homepage
3. Cara lain yang bisa kamu gunakan yakni klik pada menu Products, kemudian tap Add New Product
Melihat kemajuan aplikasi TikTok yang kian hari penggunanya terus meningkat di semua kalangan masyarakat, hal ini tentunya sangat pantas untukmu memilih dan menentukan platform untuk jualan kamu.
Disamping penggunaan yang mudah dan tersistem kemudian juga proses promosi yang cepat menjadikan TikTok Shop sangat tepat untuk platform jualan kamu.
Jadi tunggu apa lagi, kamu bisa coba TikTok Shop sekarang juga.
Jangan lupa untuk selalu mencatat setiap transaksi yang ada di TikTok Shop-mu menggunakan aplikasi Kasir Pintar ya.
Lantas setelah menggunakan aplikasi Kasir Pintar, apa yang nantinya bisa kamu dapatkan?
Coba Gratis 30 Hari Tanpa syarat untuk mengetahui semua fiturnya dan rasakan kemudahan dalam menggunakan aplikasinya.
Baca Juga : jurus jitu membuat nama brand keren dan viral
Artikel Terkait
Artikel Populer
Mulai Bisnis
Bersama Kasir Pintar
Jalankan bisnis secara otomatis dengan
Aplikasi Kasir Pintar dan Coba Gratis selama
30 Hari tanpa syarat